- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
PRESS RELEASE AUDIENSI 2025
“Audiensi Prodi Kebijakan
Pendidikan dan Inisiasi Kemitraan Kesempatan Magang atau Kerja”
Bersama Badan Pusat Statistik
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Kegiatan Audiensi 2025 telah sukses
diselenggarakan pada Kamis, 18 September 2025, bertempat di Badan Pusat
Statistik (BPS) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan ini merupakan
kolaborasi antara Program Studi Kebijakan Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan Himpunan Mahasiswa Kebijakan Pendidikan
2025, sebagai bentuk langkah strategis untuk memperluas jejaring kemitraan
profesional sekaligus memperkenalkan potensi akademik Prodi Kebijakan
Pendidikan di lingkungan instansi pemerintah.
Audiensi ini mengangkat tema
“Audiensi Prodi Kebijakan Pendidikan dan Inisiasi Kemitraan Kesempatan Magang
atau Kerja”, dengan tujuan utama memperkenalkan profil Program Studi Kebijakan
Pendidikan serta menjajaki peluang kerjasama magang, praktik kerja lapangan
(PKL), dan peluang kerja di lingkungan BPS Provinsi DIY. Kegiatan ini dihadiri
oleh dua dosen Departemen Filsafat dan Sosiologi Pendidikan (FSP) UNY, 20
mahasiswa Kebijakan Pendidikan, serta jajaran pejabat dan staf ahli dari BPS
DIY, termasuk Bapak Sentot Bangun Widoyono, M.A. selaku Statistisi Ahli Utama
BPS Provinsi DIY, dan Bapak Agung Wibowo, S.St., M.IDEC., Statistisi Madya
sekaligus Plt. Kepala BPS Kabupaten Sleman
Sambutan pertama disampaikan oleh
Bapak Sentot Bangun Widoyono, M.A., yang menyampaikan apresiasi tinggi terhadap
inisiatif Prodi Kebijakan Pendidikan dalam membangun sinergi dengan lembaga
pemerintah, khususnya dalam penguatan kompetensi mahasiswa melalui peluang
magang dan penelitian.
Sambutan kedua disampaikan oleh Ibu
Tampi Prehadini, S.Pd., M.Pd., selaku perwakilan dosen Filsafat dan Sosiologi
Pendidikan UNY. Beliau menekankan pentingnya kegiatan audiensi sebagai bentuk
nyata pembelajaran kolaboratif antara dunia akademik dan praktisi
kebijakan publik. Serta menyampaikan tujuan audiensi sebagai bentuk kerja
sama dan kemitraan yang akan dilakukan dari tim prodi kebijakan Pendidikan
dengan BPS Provinsi DIY.
Sesi inti kegiatan Audiensi diisi
dengan sharing session bersama Bapak Agung Wibowo, S.St., M.IDEC., beserta
staff jajaran ahli lainnya. Pemberian pemaparan menarik seperti:
1.
Peran
strategis Badan Pusat Statistik (BPS) dalam penyediaan data dan analisis
statistik nasional,
2.
Relevansi
antara kompetensi lulusan Prodi Kebijakan Pendidikan dengan kebutuhan dunia
kerja berbasis data, serta
3.
Peluang
magang, penelitian, dan kolaborasi lintas bidang antara mahasiswa dengan BPS
Provinsi DIY.
Dalam pemaparannya, beliau
menekankan pentingnya kemampuan analisis kebijakan berbasis data bagi mahasiswa
Kebijakan Pendidikan agar mampu berkontribusi nyata dalam perumusan kebijakan
publik berbasis bukti (evidence-based policy).
Selain menjelaskan peluang magang
atau informasi magang untuk Mahasiswa Kebijakan Pendidikan, mereka juga
menjelaskan beberapa hal terkait kantor Badan Pusat Statistik Provinsi DIY
serta memberikan informasi mengenai Website yang akan di akses jika mencari
tahu informasi secara offline dan mengetahui informasi tanggal pembukaan magang
hingga informasi waktu minial satu bulan untuk magang di kantor Badan Pusat
Statistik Provinsi DIY. Dengan adanya pembahasan yang mendalam mengenai
informasi penting tentang prospek kerja atau magang utuk Mahasiswa Kebijakan
Pendidikan, Akan adanya MoU antara Program Studi Kebijakan Pendidikan dan BPS
Provinsi DIY untuk melakukan kerja sama dan kemitraan. Penandatangan MoU akan
dihadiri oleh para dosen dan jajaran ahli BPS Provinsi DIY.
Kegiatan audiensi ini diharapkan
menjadi langkah awal terbentuknya kolaborasi strategis antara Program Studi
Kebijakan Pendidikan UNY dan Badan Pusat Statistik Provinsi DIY, yang tidak
hanya membuka peluang magang dan kerja bagi mahasiswa, tetapi juga memperkuat
relevansi akademik dengan dunia profesional. melalui kegiatan ini, Prodi
Kebijakan Pendidikan menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas
lulusan yang adaptif, dengan penandatangan MoU Kerjasama atau
kemitraan menjadikan salah satu langkah keberhasilan dalam kegiatan Audiensi
yang dilaksanakan.
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya

Komentar
Posting Komentar